SEMARANG, (blora-ekspres.com) – Harapan Persikaba Blora U-17 untuk melaju ke babak semifinal Piala Suratin U-17 Zona Jawa Tengah harus pupus setelah takluk dari Persipa Pati melalui drama adu penalti dengan skor 5-3 yang berlangsung di Lapangan Kick-off Arena Soccer Field POJ City Semarang pada Kamis (14/11/2024)
Pertandingan berjalan sengit hingga berakhir imbang tanpa gol di waktu normal, memaksa kedua tim harus melanjutkan laga ke babak adu penalti.
Sejak awal laga, kedua tim tampil dengan tempo tinggi, berusaha menekan dan menciptakan peluang. Persikaba Blora beberapa kali berhasil mengancam pertahanan Persipa melalui serangan sayap yang cepat, namun solidnya barisan belakang Persipa membuat setiap peluang Persikaba dapat digagalkan.
Di sisi lain, Persipa Pati juga beberapa kali mengancam gawang Persikaba dengan serangan balik yang cepat, namun penjaga gawang Yunus Ksatria Nugraha tampil impresif, menjaga gawangnya tetap aman hingga peluit akhir babak kedua berbunyi.
Memasuki babak adu penalti, ketegangan semakin memuncak. Persipa Pati yang menjadi penendang pertama menurunkan lima algojo terbaiknya, seperti Zaidaan Ro’uf Hermawan, Fernando Andika Sukma, Lulus Dewa Pamungkas, M Revaldo Vargas Ribowo, dan Prananda Adi Saputra berhasil mengeksekusi tendangan mereka dengan sempurna, tak memberi kesempatan bagi kiper Persikaba untuk melakukan penyelamatan.
Di kubu Persikaba, tiga penendang pertama yakni Virersa Daffa Putra Utama, Muhammad Rinto Fadli, dan Dani Asmoro Jati sukses menuntaskan tugas mereka, mencetak gol yang membawa harapan bagi tim. Namun, pada giliran penendang keempat, Muhammad Febrian Saputra, kesialan menimpa Persikaba. Tendangannya membentur tiang gawang dan gagal berbuah gol, memberikan keuntungan bagi Persipa Pati.
Kesempatan tersebut tak disia-siakan oleh pemain terakhir Persipa yang melangkah sebagai eksekutor penentu. Tendangan pemain Persipa yang akurat mengakhiri babak adu penalti dengan skor akhir 5-3 untuk kemenangan Persipa Pati, sekaligus memastikan langkah mereka ke babak semifinal Piala Suratin U-17 Zona Jawa Tengah.***