Scroll untuk baca artikel
Bupati Blora
Bupati Blora
Example floating
Seni & Budaya

Jelsa Marreta Desviara, Duta Muslimah Preneur Jawa Tengah 2022 Asal Blora

×

Jelsa Marreta Desviara, Duta Muslimah Preneur Jawa Tengah 2022 Asal Blora

Sebarkan artikel ini

BLORA, (blora-ekspres.com) – Ajang Duta Muslimah Preneur Jawa Tengah 2022 memberi kesan tersendiri bagi bagi data cantik dari Dukuh Sambongrejo, Desa Bekutuk, Kecamatan Randublatung, Kabupaten Blora, Jelsa Marreta Desviara.

Betapa tidak, di ajang pencarian bakat yang diselenggarakan oleh Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Jawa Tengah ini, Jelsa, sapaan akrabnya berhasil keluar sebagai Juara pada kategori Duta Muslimah Preneur Kreatif.

Ajang Duta Muslimah Preneur Jawa Tengah 2022 diikuti oleh 14 finalis dari kabupaten/kota yang ada di Jateng ini diselenggarakan di Gedung BPSDMD Provinsi Jawa Tengah, Sabtu, (12/03/2022) kemarin.

“Alhamdulillah atas izin Allah SWT, saya bisa terpilih menjadi Duta Muslimah Preneur Jawa Tengah 2022 di kategori Duta Muslimah Preneur Kreatif,” ujar Jelsa saat dihubungi media ini melalui sambungan seluler, Minggu (13/03/2022).

Kegiatan yang diselenggarakan IPEMI ini, kata Jelsa, merupakan suatu wadah penyaluran bakat, potensi dari seluruh remaja yang ada di Provinsi Jateng.

Jelsa mengaku tak menyangka dapat meraih juara di ajang tersebut setelah mengikuti penjurian.

Jelsa juga mengajak kepada generasi milenial untuk terus berjuang menularkan semangat dan kebaikan untuk bangkit dalam memajukan wisata, budaya, ekonomi daerah juga berusaha menciptakan lapangan pekerjaan baru.

Untuk saat ini, Jelsa mengaku telah mempersiapkan diri mengikuti event Puteri Icon Muslimah 2022 tinggat nasional yang akan diselenggarakan pada Juli mendatang.***

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *