Scroll untuk baca artikel
Bupati Blora
Bupati Blora
Example floating
BeritaHLPolitik

Abu Nafi-Andika Resmi Mendaftar Bacalon Bupati Blora, Optimis Menang Pilkada 2024

×

Abu Nafi-Andika Resmi Mendaftar Bacalon Bupati Blora, Optimis Menang Pilkada 2024

Sebarkan artikel ini

BLORA, (blora-ekspres.com) – Bakal pasangan calon (bacalon) Bupati dan Wakil Bupati Blora, Abu Nafi dan Andika Andikrishna Gunarjo (Abdi) secara resmi mendaftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Blora, Rabu (28/08/2024).

Diiringi oleh ratusan pendukung dan simpatisan dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP), pasangan ini datang dengan keyakinan kuat untuk memenangkan kontestasi Pilkada Blora 2024.

Mbah Abu, sapaan akrab politikus PPP tampak penuh semangat saat menyampaikan komitmennya untuk berjuang demi kesejahteraan masyarakat Blora.

“Alhamdulillah, hari ini saya sudah melaksanakan pendaftaran calon, dan insyaallah saya akan berjuang maksimal demi masyarakat Kabupaten Blora,” ungkap Mbah Abu dalam konferensi pers di KPU Blora.

Pasangan Abdi ini merupakan gabungan kekuatan politik antara PDIP dan PPP, di mana Abu Nafi berasal dari PPP, sementara Andika adalah kader PDIP.

Mereka menjadi pasangan pertama yang resmi mendaftar di KPU Blora, dan optimisme tampak jelas dalam setiap pernyataan mereka.

“Kami berada di sini hanya untuk kepentingan masyarakat Kabupaten Blora. Misi kami adalah membangun Blora yang lebih baik, tidak hanya dari sisi fisik tetapi juga dari sisi kepegawaian dan aspek lainnya. Insyaallah, kami akan memperjuangkan Blora menjadi jauh lebih baik dari yang sudah ada,” tegas Mbah Abu.

Meskipun tidak merinci visi-misinya dalam kesempatan tersebut, Mbah Abu menekankan bahwa ia akan memaparkannya secara lebih detail pada saat debat pasangan calon. Ia juga menyatakan kesiapannya untuk mendengarkan aspirasi masyarakat Blora, seraya menegaskan bahwa dirinya tidak takut menghadapi kompetisi dengan paslon petahana.

“Kalau bicara takut sama siapa, maaf ya, saya hanya takut pada Allah, saya tidak takut apa-apa. Suara yang masuk ke saya itu luar biasa, tapi tidak ada ketakutan apapun kecuali kepada Allah. Dan saya yakin rida Allah menyertai saya. Merdeka!” ujar Mbah Abu.

Di sisi lain, Ketua KPU Blora, Widi Nurintan Ary Kurnianto, menyampaikan bahwa pendaftaran pasangan Abu Nafi-Andika telah diterima dengan lengkap.

“Semua persyaratan pasangan calon dan persyaratan calon sudah kami terima,” jelas Widi.***

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *