BLORA, (blora-ekspres.com) – PT BPR BKK Blora (Perseroda) berhasil meraih penghargaan bergengsi pada ajang Infobank Award 2024. Perusahaan ini dinobatkan sebagai pemenang dalam kategori aset Rp 250 hingga Rp 500 miliar.
Penghargaan tersebut diterima diserahkan dalam sebuah acara yang berlangsung di Hotel Shangri-La Jakarta, Kamis (29/08/2024).
Penghargaan ini bukan hanya mencerminkan prestasi perusahaan dalam mengelola keuangan, tetapi juga sebagai bukti nyata dari komitmen PT BPR BKK Blora dalam mendukung pertumbuhan ekonomi dan pembangunan di Kabupaten Blora.
Saat ditemui media blora-ekspres.com di ruang kerjanya, Direktur Utama PT BPR BKK Blora, Puguh Haryono mengungkapkan pencapaian ini adalah hasil kerja keras seluruh jajaran perusahaan dan dukungan penuh dari pemerintah serta masyarakat Blora.
“Kami sangat bersyukur atas penghargaan ini. Ini adalah buah dari kerja keras kita semua, mulai dari direksi, seluruh karyawan, hingga dukungan dari pemerintah dan masyarakat. Penghargaan ini bukan hanya milik PT BPR BKK Blora, tapi juga untuk seluruh masyarakat Blora,” ungkap Puguh.
Menurut Puguh, penghargaan ini sekaligus menjadi motivasi bagi PT BPR BKK Blora untuk terus berinovasi dan berkontribusi secara nyata terhadap perekonomian daerah.
“Kami akan terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan terus berkontribusi dalam pembangunan daerah. Penghargaan ini adalah langkah awal untuk pencapaian yang lebih besar di masa depan,” tambah Puguh.
Lebih lanjut, Puguh mengungkapkan, prestasi ini tidak terlepas dari sinergi yang kuat antara PT BPR BKK Blora dengan pemerintah daerah. Kerja sama yang baik ini telah memberikan dampak positif terhadap perkembangan ekonomi di Kabupaten Blora.
Dalam kesempatan tersebut, Puguh juga menyampaikan terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan mempercayai PT BPR BKK Blora selama ini.
“Terima kasih atas dukungan semuanya, ini adalah hasil kerja kita bersama dan kita pantas mendapatkan ini atas dedikasi penuh kita semua. Kami berharap penghargaan ini dapat menjadi inspirasi bagi semua pihak untuk terus bekerja dengan penuh semangat demi kemajuan bersama,” ujar Puguh.
Perlu diketahui, Infobank Award adalah ajang tahunan yang diadakan oleh majalah Infobank untuk memberikan apresiasi kepada lembaga-lembaga keuangan yang berhasil menunjukkan kinerja terbaiknya. Penghargaan ini diberikan berdasarkan evaluasi menyeluruh terhadap berbagai aspek kinerja keuangan, termasuk profitabilitas, efisiensi, dan pertumbuhan aset.
Dengan penghargaan ini, PT BPR BKK Blora semakin mengokohkan posisinya sebagai lembaga keuangan yang berperan penting dalam pembangunan ekonomi daerah. Ke depan, perusahaan ini bertekad untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan menjadi mitra terpercaya bagi masyarakat Blora.
Pencapaian ini diharapkan dapat semakin memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap PT BPR BKK Blora dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang lebih inklusif di daerah. Dengan dukungan dari seluruh pihak, PT BPR BKK Blora siap melangkah ke depan dengan optimisme dan semangat baru untuk terus berkontribusi bagi pembangunan Kabupaten Blora.***