BLORA, (blora-ekspres.com) – Tim sepak bola putri Subur Jaya FC Blora berhasil menjadi juara dalam turnamen sepakbola Karang Asem Cup setelah di laga final mengalahkan PS Berkah Putri Demak dengan skor tipis 1-0.
Pertandingan Karang Asem Cup tersebut digelar di Lapangan desa Karang Asem, Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, Minggu (21/03/2021) lalu.
Seperti informasi yang dihimpun blora-ekspres.com, turnamen Karang Asem Cup yang digelar dengan sistim setengah kompetisi tersebut yang seharusnya diikuti oleh empat tim. Diantaranya, Subur Jaya FC Blora, Berkah Putri Demak, Tugu Muda Semarang dan Putri Kartini Jepara. Namun Putri Kartini Jepara tak datang di lapangan sampai kick off dimulai.
Sebelum laga final, Subur Jaya FC Blora berhasil menang atas Tugu Muda Semarang dengan skor 3-2. Sementara Berkah Putri Demak menang dengan tim yang sama dengan skor tipis 1-0.
Atas hasil yang diraih, pelatih Subur Jaya FC Blora, Afas Faisol dan pelatih pendamping Khohar, Aziz, Sugeng, sartono dan sandi mengapresiasi gelaran turnamen tersebut. Menurutnya turnamen seperti ini harus rutin dilaksanakan, sebab dari gelaran seperti ini akan muncul bibit-bibit pemain sepak bola profesional yang mengharumkan Blora.
“Alhamdulillah, pertandingan berjalan lancar, ini menadi motivasi sekaligus untuk mempererat silaturahmi antar club yang ada di Jawa Tengah,”pungkasnya.***Red