HL

Blora Fashion Week, Titik Awal Bangkitnya Industri Fashion di Blora

BLORA, (blora-ekspres.com) – Pemerintah Kabupaten Blora melalui Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) bersama Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) menggelar Blora Fashion Week di Alun-alun Blora selama tiga hari kedepan, Jum’at hingga Minggu (30 September – 02 Oktober 2022) mendatang.

“Kami apresiasi atas diselenggarakannya Blora Fashion Week. Ini menjadi titik awal kebangkitan fashion terutama Batik di Kabupaten Blora,” terang Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati, seusai membuka acara Blora Fashion Week, Jum’at (30/09/2022).

Selain merayakan Hari Batik Nasional, terang Etiek, sapaan akrab Wabup Blora, Blora Fashion Week ini sebagai ajang pameran karya bersama perajin, pembatik dan UMKM di Kabupaten Blora.

Etik mengajak untuk yakin bahwa perajin batik maupun UMKM Blora mampu dan menunjukkan kepada masyarakat luas, bahwa UMKM Blora Mandiri, UMKM Blora naik kelas.

“Mari kita tunjukkan bahwa Blora punya potensi batik, desainer, kuliner dan lain-lain yang luar biasa. Melalui kegiatan ini, semoga ke depan UMKM di Blora bisa go international,” ucap Etik.

Pembukaan Blora Fashion Week ini juga menampilkan beberapa desainer yang ada di Kabupaten Blora. Antara lain, Neni Rahmadiyanti, Melati Soedjarwo, dan Lanny Amborowati.***

Exit mobile version