BLORA (blora-ekspres.com) — Kapolres Blora AKBP Jaka Wahyudi memimpin langsung serah terima jabatan (sertijab) dua perwira jajarannya di halaman Mapolres Blora, Senin (08/07/2024).
Sertijab tersebut meliputi rotasi jabatan Kasat Intelkam dan Kapolsek Bogorejo Polres Blora.
Kasat Intelkam sebelumnya dijabat oleh AKP Soeparlan, yang kini mendapat tugas baru sebagai Kepala Siaga 1 Bagdalops Roops Polda Jateng. Posisi ini kini dipegang oleh Iptu Agus Wibowo, yang sebelumnya menjabat sebagai Kaur Bin Ops Sat Intelkam Polres Blora.
Sementara itu, jabatan Kapolsek Bogorejo yang sebelumnya diemban oleh AKP Budi Yuwono, yang sekarang menjabat sebagai Kasubbag Bekpal Bag Log Polres Blora, diserahkan kepada Iptu Subeno. Iptu Subeno sebelumnya menjabat sebagai Kasubsibankum Sikum Polres Blora.
“Mutasi jabatan di lingkungan Polri merupakan hal yang biasa. Hal ini bertujuan untuk menjaga dinamika operasional dan juga sebagai pembinaan karier,” ujar Kapolres Blora AKBP Jaka Wahyudi.
AKBP Jaka menekankan pentingnya penyegaran manajerial organisasi dalam rangka mencapai visi dan misi Polri ke depan.
“Sertijab ini sebagai bentuk penyegaran manajerial organisasi dalam rangka mencapai visi dan misi tujuan Polri ke depan dalam melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat,” tambah AKBP Jaka.
AKBP Jaka juga mengingatkan para pejabat baru untuk segera menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas yang baru.
“Jabatan yang dipercayakan merupakan suatu amanah dan kepercayaan yang diberikan pimpinan harus senantiasa mempertahankan dan terus meningkatkan prestasi dan kinerja kita, sebagai imbal balik dari kepercayaan yang diberikan,” tegas AKBP Jaka.
Bagi pejabat terlantik, pinta AKBP Jaka, segera menyesuaikan diri di tempat tugas yang baru, dengan harapan keberhasilan yang telah dicapai oleh pejabat sebelumnya, untuk diteruskan dan dikembangkan demi keberhasilan dan kemajuan Polres Blora. Saya percaya saudara mampu dalam mengemban amanah dalam jabatan baru.
AKBP Jaka juga memberikan pesan kepada pejabat lama agar tetap bersemangat dalam tugas baru mereka.
“Bagi pejabat lama, semoga di tempat tugas yang baru mendapatkan ilmu dan pengalaman yang baru sehingga dapat diaplikasikan dalam pengembangan karier dan kemajuan Institusi Polri di masa yang akan datang,” tutupnya.***