BeritaHL

Masjid Agung Baitunnur Blora Ditetapkan Sebagai Masjid Bersejarah

BLORA, (blora-ekspres.com) – Masjid Agung Baitunnur Blora yang dibangun pada 1722 resmi ditetapkan sebagai masjid bersejarah oleh Lembaga Takmir Masjid (LTM) PWNU Jawa Tengah. Penetapan ini ditandai dengan penyerahan prasasti di serambi masjid disaksikan Bupati Blora, Arief Rohman, Minggu (27/04/2025).

Ketua Takmir Masjid Agung Baitunnur, Khoirur Rozikin, menyampaikan rasa syukur atas penetapan tersebut dan menilai hal itu menjadi semangat baru untuk terus merawat dan memakmurkan masjid yang telah berusia ratusan tahun.

“Alhamdulillah, ini menjadi semangat baru untuk terus merawat dan memakmurkan masjid yang sudah berusia ratusan tahun,” ujar, Khoirur Rozikin.

Ketua LTM PWNU Jawa Tengah, H. Nur Akhlis, mengapresiasi perawatan masjid yang terus dilakukan.

“Plangisasi ini sebagai bentuk pelestarian warisan para kiai dan ulama terdahulu, agar generasi muda bisa meneladani dan menjaga peninggalan ini,” jelasnya.

Nur Akhlis menambahkan, Masjid Agung Baitunnur memenuhi kriteria sebagai masjid bersejarah karena usianya lebih dari 300 tahun.

“Blora menjadi kabupaten kelima yang mendapatkan plangisasi setelah Rembang, Pati, Demak, dan Grobogan,” ungkapnya.

Bupati Blora, Arief Rohman, menyampaikan rasa terima kasih atas upaya pelestarian ini.

“Masjid ini bukan sekadar bangunan, tetapi warisan budaya dan nilai keislaman yang harus kita jaga,” tegasnya.

Ia berharap Masjid Agung Baitunnur terus menjadi pusat dakwah dan inspirasi umat.

“Kami akan menata sarana prasarana masjid ini dengan tetap menjaga keaslian cagar budaya,” tambahnya.

Arief juga mengusulkan agar inventarisasi masjid-masjid bersejarah di Blora dilakukan.

“Seperti Masjid di Ngadipurwo, itu juga layak untuk diproses plangisasi,” pungkasnya.

Sebagai informasi, Masjid Agung Baitunnur berdiri di Kelurahan Kauman, Kecamatan Blora, tepat di barat Alun-Alun Blora. Sejak dibangun tahun 1722, masjid ini telah mengalami beberapa pemugaran tanpa menghilangkan ciri khas arsitektur Islam Nusantara.***

Exit mobile version