BeritaHLOlahraga

Arjuna Trembulrejo Juara Open Turnamen Danyon 410/Alugoro Cup 2

BLORA, (blora-ekspres.com) – Arjuna FC dari Trembulrejo, Kecamatan Ngawen, berhasil meraih gelar juara pertama dalam Open Turnamen Danyon 410/Alugoro Cup 2 setelah menaklukkan Bravo Putra FC dalam pertandingan final yang digelar di lapangan 410/Alugoro, Blora, Minggu (15/09/2024).

Pertandingan derby yang penuh tensi berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Arjuna FC.

Laga final yang mempertemukan dua klub asal desa Trembulrejo ini berlangsung ketat sejak awal. Babak pertama berjalan dengan tempo tinggi, namun kedua tim kesulitan menciptakan peluang emas.

Permainan berubah saat memasuki menit ke-35 ketika Bravo Putra FC harus bermain dengan sepuluh pemain. Putra, pemain bernomor punggung 4, diusir keluar lapangan setelah mendapatkan kartu merah akibat terlibat dalam kericuhan. Insiden ini membuat Bravo Putra FC kehilangan momentum dan harus bermain lebih bertahan.

Memanfaatkan keunggulan jumlah pemain, Arjuna FC mulai mengembangkan serangan dari kedua sayap, tetapi hingga peluit akhir babak pertama berbunyi, skor masih bertahan 0-0. Meskipun Bravo Putra FC terus berjuang, tekanan dari Arjuna FC kian sulit dibendung.

Memasuki babak kedua, Arjuna FC meningkatkan intensitas serangan, mencoba memanfaatkan setiap celah di pertahanan Bravo Putra FC. Pada menit ke-39, Bravo Putra FC kembali mendapatkan pukulan berat ketika Septian, pemain bernomor punggung 13, harus keluar lapangan setelah sengaja menahan bola dengan tangannya di depan gawang untuk mencegah gol.

Keputusan ini membuat wasit asal Tuban, Joni, memberikan hadiah penalti kepada Arjuna FC. Diego Bunowo, penyerang andalan Arjuna FC, yang menjadi eksekutor, berhasil menyarangkan bola ke gawang meski kiper Bravo Putra FC, Aldo, berusaha keras menahannya. Gol ini mengubah skor menjadi 1-0 untuk Arjuna FC.

Keunggulan satu gol dan jumlah pemain membuat Arjuna FC semakin mendominasi pertandingan. Mereka terus menggempur pertahanan Bravo Putra FC, terutama melalui kedua sayap yang dikawal oleh Agung Al Farizi dan Crah Angger.

Serangan demi serangan dilancarkan, dan akhirnya, pada menit ke-50, Diego Bunowo mencetak gol keduanya setelah menerima umpan terobosan sempurna dari Wahyu. Gol ini mengunci kemenangan Arjuna FC dengan skor 2-0.

Hingga akhir pertandingan, Bravo Putra FC tidak mampu membalas gol-gol tersebut, meski mereka berusaha keras. Dengan hasil ini, Arjuna FC dinobatkan sebagai juara Open Turnamen Danyon 410/Alugoro Cup 2, sementara Bravo Putra FC harus puas sebagai runner-up.***

Exit mobile version