MAGELANG, (blora-ekspres.com) – Bupati Blora, Arief Rohman, mengaku semakin bersemangat dan merasa sangat senang bisa mengikuti kegiatan retreat Kepala Daerah yang diadakan oleh Kementerian Dalam Negeri di Komplek Akademi Militer (Akmil) Magelang selama dua hari, Sabtu-Minggu (21-22/02/2025).
Mas Arief, sapaan akrab Bupati Blora mengaku yang memasuki masa jabatan kedua ini berbagi kesan mendalamnya tentang acara retreat tersebut.
“Ini pertama kalinya saya berada di Akmil. Ternyata suasananya sangat nyaman dan berkesan. Dulu saya pikir Akmil itu keras dan menakutkan, tapi semua itu langsung hilang ketika kami disambut dengan hangat. Pengalaman ini benar-benar luar biasa dan akan saya ingat sepanjang karier,” ujar Mas Arief saat dihubungi di sela-sela makan siang, Sabtu (22/02/2025).
Mas Arief menceritakan, setelah mendapatkan pembekalan mengenai tata tertib dan jadwal kegiatan dari Menteri Dalam Negeri pada sore sebelumnya, segala sesuatunya langsung dijelaskan dengan sangat jelas.
“Kemarin sore, kami diberikan pembekalan mengenai segala hal yang perlu kami ketahui tentang tata tertib selama mengikuti retreat ini. Semua jadwal kegiatan juga sudah disusun dengan baik, dan semuanya dijelaskan secara gamblang oleh Mendagri. Kami langsung tahu apa yang harus dilakukan dan kapan,” ungkap Mas Arief.
Lebih lanjut, Mas Arief menjelaskan, bahwa semua penjelasan yang diberikan sangat jelas dan mudah dipahami. Pembekalan langsung disampaikan oleh Menteri Dalam Negeri, dan pada pagi harinya, mereka menerima pembukaan resmi tersebut.
Selanjutnya, para peserta akan menerima pemaparan dari berbagai menteri serta materi dari Lemhanas. Ia juga menyebutkan bahwa acara ini direncanakan akan ditutup oleh Presiden pada pekan depan.
“Semuanya sangat gamblang dan mudah dipahami. Pembekalannya langsung oleh Mendagri, dan tadi pagi kami mendapatkan pembukaan resmi dari beliau. Selanjutnya, ada pemaparan dari berbagai menteri, serta materi dari Lemhanas. Rencananya, acara ini akan ditutup oleh Presiden pada pekan depan,” tambah Mas Arief.
Ketika ditanya tentang pengalaman tidur di tenda glamping, Mas Arief mengungkapkan bahwa, merasa nyaman meskipun waktu istirahat diatur dengan ketat.
“Saya tidur di tenda A3/01 bersama Bupati Batang, Mas Faiz Kurniawan, dan Bupati Pati, Pak Sudewo. Alhamdulillah, tidur kami cukup nyenyak. Pagi-pagi sekali, jam 4, kami sudah bangun untuk sholat subuh dan senam pagi bersama semua kepala daerah,” terang Mas Arief.
Menurut Mas Arief, kegiatan retreat ini memberikan kesempatan besar untuk belajar bersama dalam membangun kekompakan birokrasi dan sinergitas antar daerah.
“Menjadi kepala daerah memang menuntut jiwa kepemimpinan yang tegas dan kemampuan berkomunikasi yang baik untuk menjaga kekompakan birokrasi. Di sini, kami belajar itu semua bersama-sama,” jelas Mas Arief.
Mas Arief juga menambahkan, selain untuk memperdalam tugas dan fungsi kepala daerah, kegiatan ini juga memberikan pemahaman lebih dalam mengenai program-program unggulan Presiden, seperti Asta Cita.
“Kami belajar bagaimana membangun chemistry antara pemerintah pusat, provinsi, dan daerah, agar program-program tersebut dapat berjalan dengan harmonis. Tadi, saya sempat berfoto bersama Mendagri, Gubernur Jawa Tengah Pak Ahmad Luthfi, dan Gubernur Jawa Barat Pak Dedi Mulyadi. Banyak ilmu yang kami dapatkan, dan sangat bermanfaat,” ungkap Mas Arief.
Dengan jadwal kegiatan yang sangat padat, Mas Arief menyadari betapa pentingnya menjaga kesehatan dan kebugaran.
“Karena kegiatan yang begitu padat, kami harus menjaga pola makan dan olahraga. Budaya tepat waktu juga sangat penting. Semoga di akhir retreat nanti, berat badan kami bisa turun karena semuanya sangat diperhatikan di sini. Semua ini bertujuan agar kami bisa siap lahir dan batin untuk melayani masyarakat dan melaksanakan pembangunan daerah masing-masing dengan maksimal,” harap Mas Arief.
Hari ini, jelas Mas Arief, akan menerima materi dari Gubernur Lemhanas serta rencana aksi dari Wakil Menteri Dalam Negeri.
“Setelah makan siang, nanti akan ada paparan dari Menteri Pertahanan RI, dan beberapa sesi lagi dari Lemhanas hingga malam, sekitar pukul 21:00 WIB. Setelah itu, baru kami akan beristirahat,” pungkas Mas Arief.***