Example floating
Example floating
Example floating
Pemerintahan

Bupati Blora Terima Kunjungan BI

×

Bupati Blora Terima Kunjungan BI

Sebarkan artikel ini

BLORA, (blora-ekspres.com) – Bupati Blora, Djoko Nugroho, menerima kunjungan Bank Indonesia (BI) yang dipimpin oleh Kepala Divisi Implementasi Kebijakan Ekonomi Daerah, Roni Hartawan dan jajaran lainnya di ruang Rapat Bupati, Jumat (11/09/2020),

Dalam sambutannya, Bupati Djoko Nugroho menyampaikan selamat datang kepada Bank Indonesia.

“Sugeng rawuh di Blora, setelah beberapa kali tertunda akhirnya boleh bersilaturahmi langsung dengan BI,” ujarnya.

Bupati berharap kehadiran BI ini bisa membuka peluang kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Blora di bidang ekonomi.

Sementara itu Kepala Divisi Implementasi Kebijakan Ekonomi Daerah, Roni Hartawan, menyampaikan bahwa kedatangan Bank Indonesia ke Blora dengan beberapa agenda.

Diantaranya, menindak lanjuti kerjasama pertanian dan peternakan secara terintegrasi yang sudah berjalan di beberapa desa di Kabupaten Blora,

Selain itu, BI enyerahkan 25 sumur bor untuk membantu menangani masalah kekeringan di Blora,

Dan meningkatkan penggunaan uang digital (ovo, gopay, link, dsb) di lingkungan Pemkab Blora.

Dalam kesempatan itu, pihaknya juga mengenalkan mata uang rupiah pecahan Rp 75 ribu ediksi khusus HUT ke 75 Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.

Selanjutnya, Bupati Djoko Nugroho menyampaikan bahwa di Blora belanja online sudah diawali oleh BRI yang programnya telah dilaunching di Cepu dengan tujuan utama mengurangi penyebaran dampak virus Covid-19.

“Saya mendorong untuk penggunaan uang digital ini oleh masyarakat, diawali dengan para PNS eselon 3 keatas,” ucap Bupati.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kab. Blora, Komang Gede Irawadi, SE, M.Si menambahkan bahwa uang digital untuk pemerintah Kabupaten Blora bukan hal baru lagi, karena sudah diawali dengan pembayaran non tunai, e-SPBU, dan yang terbaru menggunakan e-Retribusi bagi para pedagang.

“Penjajakan selanjutnya adalah usaha untuk meningkatkan pendapatan daerah dengan cara pembayaran pajak daerah secara online, yang saat ini masih digodog antara Pemkab Blora dengan Bank Jateng,” tambahnya.***(Red/Tim)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *