Example floating
Example floating
Example floating
HL

Pembagian BST Untuk Warga Terdampak Covid – 19 di Ngawen Dijaga TNI – Polri

×

Pembagian BST Untuk Warga Terdampak Covid – 19 di Ngawen Dijaga TNI – Polri

Sebarkan artikel ini

BLORA, (blora-ekspres.com) – Untuk antisipasi kejadian yang tidak di inginkan saat pembagian Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kemensos RI di wilayah Kelurahan Ngawen, Kecamatan Ngawen, Kabupaten Blora di jaga oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa, Minggu (10/05/2020).

Kapolres Blora AKBP Ferry Irawan melalui, Kapolsek Ngawen Iptu Sunarto mengungkapkan, Polri wajib mengawal dan mengamankan program dari pemerintah. Untuk itulah pihaknya memerintahkan seluruh anggota, terutama bhabinkamtibmas agar menjalin sinergi dengan TNI dan instansi samping lainnya untuk mengawal dan menjaga pembagian bantuan sosial.

“Pengamanan kita lakukan untuk antisipasi kejadian yang tidak di inginkan,” ucap Kapolsek Ngawen.

Sementara, Bhabinkamtibmas Kelurahan Ngawen Aipda Sri Puryanto bersama Babinsa Serma Teja Brata melakukan pengamanan pembagian bantuan sosial tunai yang di gelar dikantor pos Ngawen.

“Hari ini giliran warga kelurahan Ngawen yang mendapat bantuan, untuk itulah saya dan pak babinsa melakukan pengamanan,” ujar Aipda Sri Puryanto

Lebih lanjut bhabinkamtibmas yang hobi olahraga bersepeda ini membeberkan bahwa warga binaanya yang menerima bantuan sosial tunai tersebut berjumlah 157 warga.

“Ada 157 warga kelurahan Ngawen yang mendapat bantuan, dan bantuan sosial tunai langsung diterima warga melalui kantor pos,” imbuh Sri Puryanto.

Dwi ana wahyuningsih, salah satu warga penerima bantuan mengatakan bahwa dirinya senang dengan bantuan tersebut.

“Alhamdulilah senang mendapat bantuan, apalagi saat corona seperti ini, semua serba susah” ucap Dwi Ana.

Dipihak lain, Sukirno, salah satu pegawai Kantor Pos Ngawen mengungkapkan kehadiran petugas TNI dan Polri, membuat dirinya jadi lebih tenang.

“Tentunya lebih tenang dengan adanya petugas TNI dan Polri, apalagi pembagian bantuan saat pandemi seperti ini,” ucap Sukirno.

Untuk diketahui bantuan sosial tunai yang di bagikan kepada masyarakat miskin terdampak covid – 19 adalah sebesar enam ratus ribu rupiah, dan pembagian dilakukan melalui kantor pos di wilayah kecamatan masing – masing di Kabupaten Blora.***(Red/Rif/Ely)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *