Example floating
Example floating
Example floating
Politik

PPP – Nasdem, Sepakat Usung Abu Nafi – Umi Kulsum di Pilkada 2020

×

PPP – Nasdem, Sepakat Usung Abu Nafi – Umi Kulsum di Pilkada 2020

Sebarkan artikel ini

BLORA, (blora-ekspres.com) – DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Blora telah sepakat berkoalisi dengan Partai Nasdem untuk mengusung pasangan calon di Pilkada Blora 2020.

Hal tersebut disampaikan Achlif Nugroho Widi Utomo, anggota Komisi D DPRD Blora Fraksi PPP saat ditemui media ini di ruang Komisi, Kamis (28/05/2020).

“Iya betul, kami dua partai sudah sepakat berkoalisi, maju bersama-sama dalam Pilkada Blora 2020,” jelas Achlif.

Menurutnya, kesepakatan koalisi tersebut merupakan hasil komunikasi intensif yang telah dilakukan kedua belah pihak selama ini.

“Komunikasi kami memang sudah cukup lama dan intensif, membahas persamaan visi-misi dan juga program, tentunya ini kami sambut baik,” ujarnya.

Ia mengatakan, ada proses atau tahapan yang telah dilakukan kajian dari internal ke dua partai. Baik PPP maupun Partai Nasdem.

PPP Kabupaten Blora memastikan akan mengusung kader terbaiknya Abu Nafi yang akan dipasangkan dengan kader terbaik Partai Nasdem Umi Kulsum.

Meski sudah terjalin Koalisi dan mengerucutkan nama bakal calon bupati, namun Achlif belum mengaku siapa yang mendapatkan jatah sebagai Calon Bupati.

“Setiap partai tentu pingin kadernya berposisi sebagai yang nomor satu. Tapi, sejauh ini kita belum menentukan,” akunya.

Dengan tercapainya koalisi ini, praktis koalisi pengusung Abu Nafi dan Umi Kulsum telah mengantongi 12 kursi di DPRD Blora. Rinciannya, Partai Nasdem 7 kursi dan PPP 5 kursi. Sudah sesuai persyaratan untuk mengusung pasangan calon bupati dan calon wakil bupati Blora.

Terkait agenda deklarasi resmi koalisi PPP dan Partai Nasdem, Achlif menyebut segera dilaksanakan dalam waktu dekat.

“Kalau untuk itu (deklarasi), segera, kami akan deklarasikan lebih lanjut, bahwa kedua parpol siap bersama-sama dalam Pilkada Blora 2020,” terang Achlif.

Selain koalisi PPP dan Partai Nasdem, Achlif tak menampik kemungkinan besar juga akan partai bergabung dalam koalisi itu.

“Tapi tidak menutup kemungkinan akan ada lagi partai lain yang bergabung. Kami masih membuka diri untuk berkomunikasi politik dengan parpol lain,” pungkas Achlif.***(Red/Ely)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *