Example floating
Example floating
Example floating
Uncategorized

Sempu Bersatu Cegah Corona

×

Sempu Bersatu Cegah Corona

Sebarkan artikel ini

BLORA, (blora-ekspres.com) – Merebaknya virus corona (Covid-19) membuat Desa Sempu, Kecamatan Kunduran, Kabupaten Blora berinisiatif melakukan aksi nyata dengan memberi edukasi dan langkah-langkah pencegahan Covid-19.

Edukasi pencegahan Covid-19 dilaksanakan atas inisiasi dari Pemerintah Desa (Pemdes) kerjasama Rumah Zakat yang diselenggarakan di Balai Desa setempat, Senin (23/03/2020) kemarin.

Kepala Desa Sempu, Lilik Zubaidi kepada media ini mengatakan, kegiatan edukasi ini sangat penting dilakukan di desa secara langsung untuk menyempurnakan ikhtiar Indonesia selamat dari corona.

“Harapan dari adanya edukasi virus Corona ini, agar Corona tidak untuk ditakuti oleh masyarakat tetapi untuk diantisipasi. Cegah dari diri sendiri,” ungkap Lilik.

Harapan dari adanya edukasi virus Corona ini, lanjut Lilik, agar Corona tidak untuk ditakuti oleh masyarakat tetapi untuk diantisipasi.

“Masyarakat tidak untuk ditakuti, tapi untuk dicegah. Cegah dari diri sendiri,” ungkap Lilik.

Upaya pencegahan penyebaran virus Corona, Pemdes Sempu mengajak berbagai lembaga desa untu melakukan gerakan cegah corona dengan menyiapkan tempat cuci di tempat umum. Seperti, perkantoran, tempat ibadah, sekolahan serta melakukan penyemprotan disinfektan di tempat umum lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Camat Kunduran, Hartanto Wibowo mengapresiasi kebijakan Pemdes Sempu bersama segenap warga yang telah melakukan berbagi upaya dalam pencegahan penyebaran Vovid-19.

“Saya mendukung penuh program pemerintah untuk penanganan COVID-19. Saya ucapkan terimakasih kepada Pemdes Sempu atas dedikasinya untuk masyarakat,” sebutnya.

Lebih lanjut Hartanto mengungkapkan masyarakat harus bersama sama pencegahan Covid-19.

“Setiap ada warga yang pulang merantau dari luar daerah segera lapor ke Kades atau Bidan Desa agar segera diteruskan ke kami. Ini sebagai bagian usaha kita untuk pencegahan pencegahan Covid-19 di masyarakat,” terangnya.

Sementara Kepala Puskesmas Sonokidul, Siswanto mengatakan, saat ini pihaknya menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk menjalakan pola hidup sehat.

“Pola hidup sehat harus kita jaga. Silahkan lakukan penyemprotan desinfektan dengan obat yang sudah dikasihkan lemerintah desa dengan kadar sesuai aturan,” jelas Siswanto.

Selain camat Kunduran dan kepala Puskesmas Sonokudul tersebut juga dihadiri oleh Babinsa dan Babinkamtibmas, Lembaga Pendidikan, Perbankan, dan pengurus serta Perwakilan pedagang pasar, BPD, RT, RW serta PKK desa Sempu.***(Red/Ely)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *