Example floating
Example floating
Example floating
Pendidikan

HUT SMA Negeri 2 Blora ke 36, The Sparkling Of Semada

×

HUT SMA Negeri 2 Blora ke 36, The Sparkling Of Semada

Sebarkan artikel ini

BLORA, BE – 36 tahun perjalanan SMA Negeri 2 Blora dalam mengabdikan diri di bidang pendidikan merupakan usia yang panjang dan matang bagi sebuah pendidikan untuk mencapai predikat nama baik dan nama besar.

Kemampuan SMA Negeri 2 Blora dalam menjaga dan mengatur strategi untuk terus mempertahankan kepercayaan pemerintah dan masyarakat sebagai salah satu lembaga pendidikan yang senantiasa mencetak prestasi gemilang dan menyumbangkan alumni yang cerdas,tangguh, dan mumpuni.

Sebagai puncak acara peringatan HUT ke 36 SMA Negeri 2 Blora diwarnai dengan berbagai pentas seni yang ditampilkan para siswa acara tersebut digelar di halaman SMA N 2 Blora, Selasa (07/01/2020).

Dalam rangka memperingati hari ulang tahun SMA Negeri 2 Blora dengan mengusung tema “The Sparkling Of Semada” dengan maksud agar SMA Negeri 2 Blora kedepanya selalu berkilau.

Kepala SMA Negeri 2 Blora, Yuni Nikwati dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada para siawa yang telah mengharumkan nama sekolah.

“Kami sangat berterimakasih kepada anak anaku yang telah memberikan segudang prestasi, untuk SMAN 2 Blora,” kata Yuni Nikwati.

Hingga saat ini prestasi yang di raih SMAN 2 Blora antara lain, penghargaan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Award terbaik di wilayah Jateng IV.

Juara 3 pentas seni se Jawa Tengah, DIY dan Jawa Timur, juara 2 tingkat Provinsi Jawa Tengah pengolahan limbah plastik menjadi lampu hias di Purwodadi, dan menjadi sekolah Adiwiyata Nasional zero plastik sejak 3 tahun lalu.

Sebelumya, dalam rangka HUT ke 36 SMAN 2 Blora telah melaksanakan berbagai kegiatan lomba antar kelas, seperti lomba voli, futsal, pentas seni, bhakti sosial pemberian santunan kepada anak yatim piatu, jual sembako murah untuk warga sekitar.

“Di puncak acara HUT ke 36 SMAN 2 Blora, hari ini kami tampilkan berbagai lomba mulai olahraga, olah hati, olah rasa, olah pikir seperti yang diamanatkan kurikulum kami, yaitu menampilkan hasil kreasi dan berbagai kesenian murni dari siswa SMAN 2 Blora,” ungkap Yuni.

Ketua osis SMAN 2 Blora, Apif Wahyu Adi Pratama, yang telah menggagas tema HUT ke36 SMA Negeri 2 Blora “The Sparkling Of Semada” ini agar SMA Negeri 2 Blora kedepan menjadi sekolah yang lebih berkilau lagi, menampilkan kreasi kaum milenial di Blora.

“Saya ingin SMA Negeri 2 Blora, semakin berkilau kedepanya lebih maju lagi, siswanya lebih berkreatif lagi,” harap Wahyu, sapaan akrabnya.***(HMS/Ely)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *